Struktur Tektonik Pada Singkapan Bebatuan Sesar Naik dan Lipatan

Buku Ajar ini memberikan sebagian materi pembelajaran Geologi Struktur yang dilaksanakan pada semester III, dimana mahasiswa sudah diajarkan konsep teoritis mengenai struktur pada mata kuliah Geologi Dasar di semester I. Bahan perkuliahan dalam buku ini difokuskan pada sesar naik dan lipatan, namun demikian konsep fundamental yang berkaitan dengan pembelajaran kedua jenis struktur itu diberikan juga di bagian awal, agar mahasiswa dapat mengingat kembali materi yang pernah dipelajari di semester sebelumnya.

Sebagai materi ajar, buku ini di desain sedemikian rupa untuk memberikan mahasiswa lebih banyak peluang melakukan eksersais, mulai dari observasi, identifikasi, interpretasi, dan deskripsi dengan penulisan esai pendek. Diskusi kelas dalam kelompok (4-5 mahasiswa) untuk memecahkan masalah struktur yang sedang dipelajari dialokasikan waktu tersendiri. Kegiatan diskusi kelas bertujuan untuk membiasakan mahasiswa bekerja tim dalam rangka mencari solusi untuk suatu problem struktur. Evaluasi hasil belajar diberikan dengan fleksibilitas memadai, yaitu mahasiswa diberi peluang untuk memilih model konvensional Ujian Akhir Semester (UAS) ataukah metode non-konvensional dengan mengerjakan “proyek” yang dalam buku ini disebut sebagai Proyek Akhir Pembelajaran (PAP). Opsi PAP diberikan dengan maksud agar mahasiswa bekerja berdasarkan perencanaan waktu sendiri dan dengan tim kerja yang dikehendaki. Bahan proyek, penjelasan, dan tatacara pelaksanaan PAP dijelaskan dalam Bab 9 buku ini.            

Mengutip peribahasa lama “tak ada gading yang tak retak”, demikian juga materi ajar ini, tentunya masih dijumpai “retak-retak” atau kekurangan di beberapa bagian. Sehubungan dengan hal itu, buku ini pada masa mendatang akan berevolusi menjadi edisi-edisi baru seiring dengan bertambahnya data singkapan struktur dari berbagai daerah, sehingga akan ada pembaruan atau pengkayaan materi ajar, khususnya untuk Bab 8 dan Bab 9. Sebagaimana ilmu pengetahuan Geologi Struktur yang berkembang dengan pesat, penerbitan buku ini juga bersifat dinamis, terutama dalam rangka memperkaya kajian studi kasus struktur pada singkapan batuan dengan mengikuti perkembangan konsep teoritis baru untuk mendukung interpretasi dan model arsitektur deformasi. Semoga ikhtiar untuk terus meningkatkan kualitas materi ajar bisa berkelanjutan, dan Prodi Teknik Geologi Unsri mampu mencetak lulusan dengan kompetensi yang sesuai dengan Standard Nasional Pendidikan Tinggi (SNPT) di Indonesia.

Penulis:

Prof. Ir. Edy Sutriyono, M.Sc., Ph.D

Penerbit :

UPT. Penerbit dan Percetakan
Universitas Sriwijaya 2022
Kampus Unsri Palembang
Jalan Srijaya Negara, Bukit Besar Palembang 30139
Telp. 0711-360969
email : unsri.press@yahoo.com, penerbitunsri@gmail.com
website : www.unsri.unsripress.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published.

14 + 3 =