MAMAPEDIA Nutrisi Anak Berbahan Ikan Dan Sayur

Makanan Pendamping ASI (MP-ASI) adalah makanan yang dirancang khusus untuk bayi dan anak berusia 6 hingga 24 bulan, dengan kandungan nutrisi yang tinggi. MP-ASI berperan penting dalam melengkapi gizi yang tidak dapat dipenuhi hanya dengan ASI. Dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak, buku ini menyajikan beragam resep berbahan dasar ikan lokal yang mudah ditemukan seperti patin, lele, gurame, gabus, dan nila. Ikan-ikan ini kaya akan protein dan nutrisi penting yang sangat dibutuhkan oleh si kecil sehingga dapat mengurangi resiko kejadian stunting pada anak.

Stunting merupakan masalah kesehatan yang serius yang dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak secara optimal. Kondisi ini disebabkan oleh kekurangan gizi dalam jangka waktu yang lama, terutama pada masa kritis pertumbuhan. Oleh karena itu, asupan gizi yang seimbang dan mencukupi sangat penting untuk mencegah stunting. Resep-resep dalam buku ini dapat dijadikan panduan untuk menyiapkan porsi makanan bayi, dengan mempertimbangkan kebutuhan kalori serta zat gizi, baik makro maupun mikro. MP-ASI ini dirancang sebagai menu harian yang praktis, dengan teksturnya yang disesuaikan dengan usia bayi.

Dr. Anita Rahmiwati, S.P., M.Si.

Yuliarti, S.K.M., M. Gizi.

Virgina Putri Sabila, S.Gz.

Devy Kartika Sari, SST, SKM.

EDITOR

Virgina Putri Sabila, S.Gz.

UPT. Penerbit dan Percetakan

Universitas Sriwijaya 2024

Kampus Unsri Palembang

Jalan Srijaya Negara, Bukit Besar Palembang 30139

Telp. 0711-360969

email : unsri.press@yahoo.com, penerbitunsri@gmail.com

website : www.unsri.unsripress.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published.

13 − five =